Kamis, 28 Maret 2013

Indonesia Surga Wisata

Indonesia Surga Pewisata Vulkanik

Indonesia merupakan salah satu surga bagi para pewisata vulkanik.Ya, banyak tempat di negara kita ini yang menyuguhkan keindahan pemandangannya yang sangat memukau dan menyegarkan mata.Setiap orang yang telah melakukan perjalanan ke Indonesia, pasti tidak akan cepat melupakan keindahan panoramanya yang sangat menyejukkan pandangan kita.

Indonesia memiliki Taman Nasional Bromo.Ya, ditempat inilah parawisatawan bisa menyaksikan keindahan panorama matahari terbit sebagai salah satu keunggulan dari Puncak Gunung Bromo. Gunung Bromo ini berada di antara Kabupaten Malang, Probolinggo, dan Pasuruan yang memiliki tinggi 2.350 meter di atas permukaan laut dan berada di bahwa kaki Gunung Semeru. Gunung ini mempunyai bentuk yang sangat unik, dan juga mempunyai sebuah pemandangan yang sangat indah juga relatif lebih mudah dijangkau daripada ke Gunung Semeru.

Apabila kita ingin pergi berkunjung ke Gunung Bromo, sebaiknya pada saat subuh supaya kita bisa melihat pemandangan matahari terbit di puncaknya.Jadi, jikalau mau melihat matahari terbit di Bromo, sebaiknya anda sudah berangkat dari Probolinggo sejak malam hari.Wisata di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru ini memang merupakan sebuah pemandangan di kawah Gunung Bromo yang sangat fantastis dan tak terlupakan.Belum lagi juga terdapat lautan pasir di sekitarnya yang sangat luar biasa.Maka dari itu sangat tidak mengherankan, jikalau Gunung Bromo ini sering dijadikan sebagai lokasi syuting film dan juga pemotretan dari para model.

Gunung Bromo juga sangat menarik mengenai kehidupan suku Tenggernya yang sangat ramah dan sangat senang hati untuk memandu para wisatawan menuju ke gunung tersebut.Suku Tengger itu adalah orang-orang yang tinggal di kawasan Gunung Bromo yang dikenal sangat menaati setiap aturan dan agama Hindu.Bagi mereka, Gunung Bromo itu dipercaya sebagai gunung yang amat suci. Dan setiap tahunnya, suku Tengger itu akan mengadakan sebuah upacara Kasodo di pura yang terletak di bawah kaki Gunung Bromo menuju puncaknya.Upacara sakral inilah yang sangat menarik untuk kita saksikan sebagai salah satu kekayaan budaya Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar